..........SELAMAT DATANG DI BLOG HUMAS POLSEK NAMANG..........SELAMAT DATANG DI BLOG HUMAS POLSEK NAMANG..........SELAMAT DATANG DI BLOG HUMAS POLSEK NAMANG..........SELAMAT DATANG DI BLOG HUMAS POLSEK NAMANG..........SELAMAT DATANG DI BLOG HUMAS POLSEK NAMANG..........SELAMAT DATANG DI BLOG HUMAS POLSEK NAMANG..........SELAMAT DATANG DI BLOG HUMAS POLSEK NAMANG..........

Selasa, 02 Agustus 2016

PERERAT SILAHTURAHMI, POLSEK NAMANG & POLSEK SUNGAISELAN OLAHRAGA BERSAMA

Polsek Namang - Polres Bangka Tengah



Jalinan silahturahmi antara individu atau kelompok, harus tetap terjalin dengan baik. Banyak cara yang dapat digunakan untuk mempererat tali silahturahmi tersebut seperti berkunjung atau mengadakan kegiatan bersama saudara, teman atau rekan kerja.

Sama halnya yang di lakukan oleh Polsek Namang & Polsek Sungaiselan. Di sela kesibukan tugas Kepolisian, 2 Polsek yang berada di dalam jajaran Polres Bangka Tengah ini, melakukan olahraga bersama yaitu olahraga Futsal di Lapangan Futsal Executive, Pangkalpinang ( Selasa sore, 02/07 ).

" Kita melaksanakan olahraga futsal bersama dengan Polsek Sungaiselan, dengan maksud mempererat tali silahturahmi antar Personil Polsek." terang Kapolsek Namang, Ipda Bobory Niko.

Senada dengan ucapan Ipda Bobory Niko, Kapolsek Sungaiselan, Iptu M.S. Ginting, berkata bahwa selama ini jalinan silahturahmi antara Polsek Namang & Polsek Sungaiselan, kurang terjalin.

" Selama ini 'kan kita jarang berkumpul bersama. Tentu nya karena kesibukan kita dengan tugas Kepolisian. Maka nya saya dengan Kapolsek Namang menyempatkan waktu untuk mengajak masing - masing Personil Polsek untuk olahraga futsal bersama. Semoga kegiatan ini dapat berlanjut ke depannya." kata Iptu M.S. Ginting








Redaksi & Dokumentasi oleh :
Humas Polsek Namang
( BRIPTU G.A FIRDAUS N. )







Tidak ada komentar:

Posting Komentar